Kukar Kekurangan Ribuan Linmas untuk Pengamanan TPS pada Pilkada 2024

Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Kukar. (Akmal/adakaltim)

Tenggarong – Kutai Kartanegara (Kukar) masih mengalami kekurangan anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) untuk pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pilkada 2024.

Diketahui, Kukar memiliki sekitar 1.400 TPS yang masing-masing membutuhkan dua anggota Linmas, sehingga total kebutuhan di TPS mencapai sekitar 2.800 personel.

Angka tersebut belum termasuk kebutuhan Linmas di tingkat desa, kelurahan, dan kecamatan.

Kepala Seksi Satlinmas Satpol-PP Kukar, Sanitiya Warman, menjelaskan saat ini jumlah personel Linmas yang ada belum cukup untuk memenuhi kebutuhan di semua TPS.

“Jumlah Linmas yang ada sekarang masih belum cukup untuk mengamankan seluruh TPS di Kukar,” ungkap Sanitiya, Senin (4/11/24).

Mengingat pentingnya peran Linmas di setiap TPS, kekurangan ini menjadi perhatian utama pihaknya dalam persiapan pelaksanaan Pilkada di Kukar.

Dalam mengatasi kekurangan personel ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kukar berencana menambah anggota Linmas dengan sistem perekrutan sementara, yang dikenal dengan istilah “Cadum” (cadangan umum).

“Cadangan umum ini bersifat sementara dan hanya berlaku selama masa pemilu, untuk memastikan pengamanan di TPS berjalan aman dan lancar,” kata Sanitiya.

Sistem Cadum ini akan membantu mencukupi kebutuhan Linmas di TPS secara efektif, tanpa mengesampingkan kebutuhan di tingkat desa dan kecamatan.

Melalui koordinasi dengan KPU dan instansi terkait, Satpol-PP Kukar berharap upaya penambahan Linmas sementara ini dapat berjalan efektif dan mencukupi kebutuhan di lapangan.

Sanitiya juga menekankan pentingnya peran Linmas dalam menjaga ketertiban di TPS.

“Linmas bertugas memastikan keamanan dan ketertiban selama pemungutan suara, mencegah adanya gangguan yang bisa menghambat proses pemilu,” jelasnya. (adv/ak)

Bagikan :