Tenggarong – Rudi Mas’ud dan Seno Aji secara resmi telah mengantongi rekomendasi Partai Gerindra untuk maju sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) pada Pilkada 2024.
Hal itu diungkap melalui postingan media sosial instagram milik Sekretaris Golkar Kaltim, Muhammad Husni Fahrudin pada Kamis (11/7/2024).
“Rekom Gerindra untuk HARUM-SENO, oke gas masuk,” tulis Ayub sapaan akrabnya.
Postingan instagram yang menggambarkan penyerahan rekomendasi itu, diberikan langsung oleh Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad kepada calon Gubernur Kaltim Rudi Mas’ud.
Dukungan Partai Gerindra ini tentu membuat kapal Rudi Mas’ud dan Seno Aji semakin besar pada Pilkada Kaltim 2024.
Diketahui Gerindra merupakan partai yang telah lama menjadi naungan Calon Wakil Gubernur Kaltim Seno Aji untuk berkiprah di dunia politik.
Gerindra kini telah menjadi partai pemenang Pilpres 2024, dengan mengantarkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden.
Dengan bertambahnya rekomendasi Gerindra kepada Rudi Mas’ud dan Seno Aji, keduanya berhasil mengantongi 29 kursi parlemen. Sebelumnya diberitakan bahwa, Golkar, PKB, PKS, dan PAN telah memberikan rekomendasinya kepada kedua pasangan ini. (ko)