Dorong Regenerasi Pertanian, Kukar Miliki Petani Milenial Terbanyak di Kaltim

Petani milenial. (ist)

Tenggarong – Dalam upaya mendorong regenerasi sektor pertanian, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) tercatat memiliki jumlah petani milenial terbanyak di Kalimantan Timur (Kaltim).

Hal tersebut berdasarkan data Sensus Pertanian 2023 dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kaltim, dari total 45.567 petani milenial di Provinsi Kaltim, sebanyak 12.536 atau sekitar 27,5% berasal dari Kukar.

Hal tersebut menjadikan Kukar sebagai daerah dengan kontribusi terbesar dalam regenerasi pertanian, diikuti oleh Kabupaten Paser (22,35%) dan Berau (15,4%).

Petani milenial di Kukar dinilai potensial karena kemampuan mereka dalam mengakses teknologi digital, yang membantu meningkatkan produktivitas dan efisiensi pertanian.

Teknologi seperti internet, aplikasi, dan perangkat modern telah memungkinkan petani muda untuk menjual hasil pertanian secara online, tanpa harus mengandalkan cara-cara konvensional.

Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dinas Pertanian dan Peternakan Kukar, Moh. Rifani, menjelaskan pentingnya peran petani milenial dalam pertumbuhan sektor pertanian di Kukar.

“Petani milenial ini mampu membaca prospek pasar dan bertransaksi secara online. Dulu petani harus subuh-subuh ke pasar, tapi sekarang bisa berjualan melalui media sosial. Ini peluang besar yang harus dimanfaatkan,” ujarnya, Sabtu (19/10/24).

Ia juga menambahkan petani milenial memiliki potensi besar dalam menciptakan inovasi.

Salah satu contoh adalah Hamzah Al Fauzi, petani milenial asal Kecamatan Muara Jawa, yang meraih penghargaan nasional sebagai pemuda pelopor di bidang pangan.

Hamzah menggunakan teknologi pertanian modern dan metode pertanian berkelanjutan untuk meningkatkan produktivitas serta mendukung ketahanan pangan di Kukar.

Dinas Pertanian dan Peternakan Kukar terus mendorong regenerasi pertanian melalui inovasi pertanian modern guna menarik lebih banyak petani muda.

“Dengan inovasi pertanian yang ada, kita berharap petani milenial semakin tertarik untuk berperan aktif dalam sektor pertanian,” pungkasnya. (adv/ak)

Bagikan :