PMI Kukar Lakukan Strategi Jemput Bola untuk Memenuhi Kebutuhan Darah Selama Musim Hujan dan Ramadhan

Proses pengambilan darah di UUD PMI Kukar. (Akmal/adakaltim)

Tenggarong – memasuki Musim hujan menjadi tantangan bagi Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kutai Kartanegara (Kukar) dalam menjaga ketersediaan darah.

Lonjakan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) menyebabkan permintaan trombosit meningkat drastis. Sementara menjelang bulan Ramadan, jumlah pendonor cenderung berkurang.

Staf UDD PMI Kukar, Novi menjelaskan, untuk memastikan stok darah tetap aman, UDD PMI Kukar menerapkan strategi jemput bola dengan mendatangi tempat-tempat umum seperti gereja, masjid, dan festival komunitas guna mengadakan kegiatan donor darah.

Strategi ini terbukti efektif dalam menjaga ketersediaan darah selama periode kritis.

Selain mengandalkan donor sukarela, PMI juga melakukan seleksi terhadap setiap pendonor untuk memastikan darah yang didonorkan memenuhi standar kesehatan.

“Biasanya kami seleksi dulu, melihat kondisi fisik dan rekam medis pendonor. Jika semuanya baik, proses donor bisa dilanjutkan. Jika ada masalah, kami tidak bisa melanjutkan,” jelas Novi ketika di wawancarai adakaltim.com pada Kamis (6/2/25).

Golongan darah yang paling banyak dibutuhkan saat ini adalah O dan A, namun stok golongan darah A sering kali terbatas.

Salah satu penyebabnya adalah pendonor dengan golongan darah A harus menunggu dua bulan sebelum bisa mendonor lagi.

Selain itu, banyak pendonor berasal dari luar daerah, sehingga sulit bagi mereka untuk rutin mendonorkan darahnya. Untuk mengatasi masalah ini, PMI sering meminta keluarga pasien menjadi pendonor pengganti.

Menjelang bulan puasa, PMI juga menyesuaikan jadwal donor agar lebih nyaman bagi pendonor. Biasanya, donor darah dilakukan setelah shalat Isya untuk menghindari efek lemas saat berpuasa.

“Menjelang bulan puasa, kami tetap menerapkan strategi jemput bola dengan mengunjungi gereja, masjid, atau acara komunitas untuk mengumpulkan darah,” pungkas Novi. (Ak)

Bagikan :